March 19, 2011

Mantan Pastor Itu Berkisah Mengapa Pilih Islam


Idris Tawfiq
"Bukan saya yang mencari Islam, Islam yang menemukan saya," kata Idris Tawfiq. Ia berbicara di depan akademisi dan keluarga besar universitas papan atas Inggris, Cambridge. Di perguruan tinggi ini tengah dihajat acara tahunan Experience Islam Week, acara untuk pengenalan Islam dan toleransi.

Ia mengaku, tak ada masalah dengan masa lalunya. "Saya mencintai pekerjaan dan masa lalu saya, namun hati saya seperti dipandu memilih Islam," katanya. "Setelah menjadi Muslim, saya menemukan kedamaian yang tak pernah saya temukan sebelumnya."

Menurutnya, keputusannya memilih Islam adalah keputusan terbesar dalam hidupnya. Ia masih melakukan pelayanan, ketika kemudian hatinya berbicara lain. Sampai suatu saat, timbul keberanian untuk menyatakan behenti dan mundur. "Saya merasa sendiri setelah itu," katanya.

Pertama kali, ia menyatakan berhenti menjadi pastor. Namun, ia tetap memegang kayakinan lamanya, sambil terus belajar Islam. "Saya tidak bermaksud mengubah iman saya itu bukan bagian dari rencana saya sama sekali," katanya.



Ia menyatakan, tinggal dan besar di Inggris selama 40 tahun, ia punya pandangan stereotip tentang Muslim. Tapi saat liburan di Mesir, ia bertemu dan berteman dengan banyak orang Muslim, dan mengatakan bahwa ia mulai menyadari persepsi tentang keyakinan Islam. "Keyakinan lama saya perlahan luntur, dan Islam menjadi lebih menarik perhatian saya," katanya.


Idris Tawfiq outside Trinity Hall, Cambridge, in February 2010
Menurutnya, ajaran Islam sebenarnya sangat indah. "Tak benar Islam mengajarkan kekerasan. "Jika Anda menyelami ajaran Islam, Anda akan menemukan ajaran agama ini benar-benar sangat indah, sangat lembut, dan manis," katanya.

Ia menyarankan satu hal bagi mereka yang tengah belajar Islam. "Sebelum Anda membuah keputusan, tarik nafas dalam-dalam dan dengarkan apa kata Islam. Kemudian, penahi pola pikir Anda," katanya.

Saat ini, Tawfiq memutuskan untuk tinggal di Mesir. Ia mengaku tak gamang dengan perubahan politik di negeri itu. "Satu hal yang diajarkan Islam adalah, jangan pernah terkejut dengan apapun yang datang dalam kehidupan kita. Di Mesir, semua terbukti. Siapa yang menduga hanya dalam tiga pekan tiran yang 30 tahun lebih berkuasa bisa tumbang," katanya.

Website Pribadi Idris Tawfiq : http://www.idristawfiq.com/

March 11, 2011

Foto-Foto Dahsyatnya Tsunami Jepang


Tsunami melanda Jepang, 11 Maret 2011
Gempa hebat melanda Jepang pada Jumat (11/3/2011) pukul 09.42 waktu setempat. Gempa berkekuatan 8,8 M itu terjadi cukup lama, sekitar selama 50 detik. Gempa ini mengakibatkan tsunami. Sejumlah rumah hancur, puluhan orang dilarikan ke RS dan seorang tewas.

Hingga berita ini diturunkan, informasi yang didapatkan dari sejumlah warga Indonesia di Jepang, semua televisi Jepang terus memberitakan gempa dahsyat di kawasan Ishikawa-ken, wilayah Hukuriku, Jepang itu. Gempa ini berpusat di dasar laut sebelah utara Ishikawa-ken, arah ke Korea-Cina. Ishikawa-ken merupakan salah satu wilayah semacam provinsi yang terletak di belahan utara pulau Honsu (pulau utama Jepang).


Peringatan Google

Wilayah ini sekitar 316 km arah Barat Laut Tokyo. Peringatan bahwa gempa ini bisa memunculkan tsunami sudah dikeluarkan pemerintah Jepang. "Dari tayangan televisi setempat, ada kerusakan kecil seperti isi rumah yang berantakan, pot bunga di taman-taman yang berjatuhan," kata Karmaji, mahasiswa Indonesia yang sedang berada di Hiroshima. Di Hiroshima, gempa dahsyat ini tidak terasa, karena jaraknya cukup jauh. Sementara itu, seperti dikutip dari televisi NHK Jepang, akibat gempa ini, tsunami telah muncul di Suzu City setinggi 20 cm pada pukul 11.02 waktu setempat. Di kawasan Busan, tsunami telah muncul dengan ketinggian 50 cm. Akibat gempa ini sekitar 40 orang dilarikan ke RS setempat. Sementara itu, seorang perempuan dinyatakan tewas.

Sejumlah aliran listrik di kawasan pantai Ishikawa-ken dipadamkan. Kereta-keret api api bawah tanah juga dihentikan operasinya demi keamanan. Sedangkan, Pusat Listrik Tenaga Nuklir Kashiwazaki Kariwa tetap beroperasi normal, tidak terganggu. Rumah-rumah yang roboh mayoritas ada rumah kayu yang tidak tahan gempa. Sementara rumah-rumah beton di kawasan itu relatif aman. Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe telah memerintahkan pemerintah setempat untuk melakukan evakuasi penyelamatan dan pengecekan kerusakan infrastruktur.

Berikut foto-foto nya















March 09, 2011

Proses Pembuatan Kopi Luwak


Oprah menyeduh Kopi Luwak di acara Oprah Winfrey's Show
Kopi luwak merupakan biji kopi matang pohon yang dimakan oleh binatang luwak (Viverridae) dan dikeluarkan bersamaan dengan kotoran binatang tersebut. Jadi, di dalam pencernaan luwak, biji kopi tetap utuh tidak tercerna karena keras, tetapi mengalami proses pencampuran dan fermentasi dengan makanan luwak lainnya.

Sebagai pemakan tumbuh-tumbuhan, buah-buahan, dan bunga-bungaan, luwak merupakan binatang yang pandai memilih makanan yang baik untuknya. Maka, proses fermentasi di dalam pencernaan luwak itulah yang membuat rasa kopi ini berbeda. Aromanya lebih harum serta ada rasa pahit dan getir asam yang lebih khas dan spesial.

Daripada sulit membayangkan, kita simak saja prosesnya melalui gambar-gambar ini. (gambar-gambar ini diambil di perkebunan kopi Bondowoso, Jawa Timur)

Pertama, para petani mulai memetik buah kopi yang sudah matang di pohon, yang berwarna merah.


Petik biji kopi yang sudah matang alami di pohonnya

Kedua, setelah buah kopi terkumpul, dipilah lagi yang bagus-bagus saja, soalnya hanya buah kopi matang (warna merah) yang akan disantap luwak sebagai makanannya.


Pilih biji kopi yang matang



Ketiga, luwak atau bagaimana Anda menyebutnya? Civet? Musang? A small squirrel-like arboreal mammal, hehehe, dipersilakan memakan buah kopi terbaik yang sudah dipilih oleh para petani tadi. O ya tubuh luwak hanya akan mencerna daging buahnya saja, sementara bijinya nanti akan tetap utuh saat dikeluarkan kembali dalam bentuk feces, hiks.



Luwak hanya memakan biji kopi terbaik yang benar-benar matang

Dan keempat. Inilah bentuk feces luwak yang terkenal itu, seperti sudah disebut di atas, bijinya tetap utuh kan ? Secara fisik, biji kopi luwak dan kopi lain bisa dibedakan dari warna dan aromanya. Biji kopi luwak berwarna kekuningan dan wangi, sedangkan biji kopi biasa berwarna hijau dan kurang harum.



Luwak tidak mengunyak biji kopi yang dimakannya, sehingga biji kopi masih dalam keadaan utuh ketika dikeluarkan dalam bentuk Feses

Kelima, selanjutnya biji kopi yang tercampur dalam feces, dipisahkan, dikumpulkan, dibersihkan, kemudian dijemur, dan .... Jadilah biji kopi luwak yang terkenal mahal itu. Bisa dipastikan, ini adalah biji kopi terbaik, sebab hanya buah kopi matang yang dipilih luwak sebagai makanannya. Kopi Blue Mountain - Jamaika atau kopi Arabica Supremo - Kolombia? Hahah, lewatz deh!


Biji kopi luwak yang sudah dibersihkan siap untuk diolah menjadi bubuk kopi untuk kemudian dipasarkan ke seluruh penjuru dunia

Kopi luwak mantap diminum tanpa gula, rasa getir dan aroma kopi pun sangat terasa, begitu nikmatnya sampai jika kita minum minuman lain setelahnya, entah itu air putih, teh, coklat, atau minuman lainnya, bahkan sudah dipakai ciuman satu jam pun, rasa nikmat kopi luwak masih terasa manis di mulut.

Apakah kawan pernah minum Kopi Luwak ???

March 05, 2011

7 Keajaiban Dunia versi CNN

1. Grand Canyon

Grand Canyon, USA
Grand Canyon adalah sebuah jurang tebing-terjal, diukir oleh Sungai Colorado, di utara Arizona. Jurang ini merupakan satu dari Tujuh Keajaiban Dunia dan sebagian besar berada di Taman Nasional Grand Canyon; salah satu taman nasional pertama di Amerika Serikat. Presiden Theodore Roosevelt merupakan salah satu pendukung utama wilayah Grand Canyon, mengunjunginya dalam beberapa kesempatan untuk berburu singa gunung dan menikmati pemandangan alam yang luar biasa.

Jurang ini, diciptakan oleh Sungai Colorado memotong sebuah selat selama jutaan tahun, panjangnya kira-kira 446 km, dengan lebar mulai dari 6 sampai 29 km dan dengan kedalaman lebih dari 1.600 m. Hampir dari 2000 juta tahun sejarah Bumi telah terpotong oleh Sungai Colorado dan anak sungainya lapis demi lapis sedimen ketika Dataran Tinggi Colorado mulai terangkat.


Sungai Colorado

Grand Canyon pertama kali dilihat oleh orang Eropa pada 1540, García López de Cárdenas dari Spanyol. Ekspedisi saintifik pertama ke canyon ini dipimpin oleh Mayor AS John Wesley Powell pada akhir 1870-an. Powell menunjuk ke batuan sedimen yang terbuka di jurang sebagai "daun dalam buku cerita agung". Namun, jauh sebelum masa itu, wilayah ini telah ditinggali oleh Penduduk Asli Amerika yang membangun tempat tinggal di tembok jurang ini.


2. Great Barrier Reef

Great Barrier Reef, Australia
Great Barrier Reef adalah kumpulan terumbu karang terbesar dunia yang terdiri dari kurang lebih 3.000 karang dan 900 pulau, yang membentang sepanjang 2.600 km. Karang ini berlokasi di Laut Koral, lepas pantai Queensland di timur laut Australia.

Sebagian besar wilayah karang ini termasuk bagian yang dilindungi oleh Taman Laut Karang Penghalang Besar (Great Barrier Reef Marine Park).

Karang Penghalang Besar (KPB) dapat dilihat dari luar angkasa dan kadang disebut sebagai organisme tunggal terbesar di dunia. Pada kenyataannya, ia terbentuk dari berjuta organisme kecil, dikenal dengan sebutan polip koral (coral polyp). KPB dipilih sebagai sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1981.


Great Barrier Reef, Australia

Kekayaan biodiversitasnya, perairannya yang hangat dan jernih, serta keterjangkauannya dari fasilitas terapung yang disebut live aboards, membuat karang ini menjadi tujuan pariwisata yang sangat populer, terutama bagi para penyelam scuba. Banyak kota di sepanjang pesisir pantai Queensland yang menawarkan wisata laut ke karang ini setiap harinya. Beberapa pulau kontinental juga telah berubah fungsi menjadi resor.


3. Mount Everest

Mount Everest, Tibet
Mount Everest adalah gunung tertinggi di dunia (jika diukur dari paras laut). Rabung puncaknya menandakan perbatasan antara Nepal dan Tibet puncaknya berada di Tibet. Gunung ini mempunyai ketinggian sekitar 8.850 m. Gunung ini mendapatkan nama bahasa Inggrisnya dari nama Sir George Everest. Nama ini diberikan oleh Sir Andrew Waugh, surveyor-general India berkebangsaan Inggris, penerus Everest. Puncak Everest merupakan salah satu dari Tujuh Puncak Utama di dunia.


Northern Lights
4. Northern Lights
Salah satu keajaiban dunia adalah Northern Lights atau dikenal juga dengan istilah Aurora Borealis. Kejaiban cahaya warna-warni ini terbentuk akibat interaksi lapangan magnetik di Bumi dengan partikel matahari.



5. Air Terjun Victoria

Victoria Waterfall, Zimbabwe
Air terjun Victoria merupakan salah satu air terjun paling spektakuler di dunia. Air terjun ini terletak di Sungai Zambezi, yang pada saat ini membentuk perbatasan antara Zambia dan Zimbabwe. Air terjun ini memiliki lebar kira-kira 1 mil (1,6 km), dengan ketinggian 128m (420 kaki).

David Livingstone, penjelajah Skotlandia, mengunjungi danau ini pada 1855 dan menamakannya atas nama Ratu Victoria, sedangkan nama lokalnya adalah Mosi-oa-Tunya, yang artinya "asap menggelegar." Air terjun ini merupakan bagian dari dua taman nasional, Mosi-oa-Tunya National Park di Zambia dan Victoria Falls National Park di Zimbabwe, dan juga Situs Warisan Dunia UNESCO. Air terjun ini merupakan obyek wisata utama di Afrika Selatan.


6. Pelabuhan Rio de Janeiro
Rio de Janeiro (bermakna "Sungai Januari" dalam bahasa Portugis) adalah ibu kota Negara Bagian Rio de Janeiro di Brasil bagian tenggara.Kota ini mempunyai luas sebesar 1.256 km² dan penduduk sekitar 6.150.000 juta jiwa (2004). Kota ini disebut kota pelabuhan. Sekitar 10 juta orang tinggal di wilayah metropolitan Rio de Janeiro Raya, yang saat ini merupakan kota terbesar keempat di dunia.


Rio de Janeiro, Brasil

Letak pelabuhan Rio De Janeiro sangat unik yaitu tepat berada di ujung muara sungai antara pertemuan laut dan sungai, selain kota pelabuhan kota tersebut juga mempunyai letak dan pemandangan geografis yang sangat indah. Antara Gunung dan pantai jaraknya sangat dekat, jadi kita bisa melihat pemandangan yang sangat indah. Brazil ditemukan dan dijajah oleh portugis pada tahun 1565 sehingga budaya , bahasa, kebiasaan, juga makanan mengacu kepada negara portugal yaitu karena adanya ikatan bathin antara dua negara tersebut.


7. Volkano Paricutín

Volkano Paricutin, Mexico
Volkano Paricutín, adalah sebuah gunung berapi yang terdapat di negara bagian Michoacan, Meksiko. Sebelum tahun 1943 gunung berapi ini tidak ada, namun tiba-tiba terdapat aktivitas vulkanik yang mengakibatkan orang-orang di sekitar sana mengungsi, gunung muda itu terus bertambah tinggi, dalam sehari menjadi 50 meter dan saat ini aktivitasnya bisa dikatakan berhenti, ketinggian gunung itu mencapai 336 meter.

March 01, 2011

Fakta Tentang Pramugari

pramugari
Ketika bepergian dengan pesawat (entah itu low cost, penerbangan domestik,internasional apa pun namanya) kamu akan bertemu perempuan berseragam dan menyambutmu dengan senyum..

Kamu tidak pernah tahu, mereka dilatih masuk hutan & berenang di laut untuk menolongmu dalam kondisi terburuk,

Kamu tidak pernah tahu, mereka membagikan makanan untuk kamu,setelah itu baru dia makan untuk dirinya..

Kamu tidak pernah tahu, untuk cabin crew yangg muslim, mereka lebih sering tayamum dari pada wudhu, mereka sholat dengan duduk. Di jump seatnya seolah baru sakit. Mrka sholat tak tentu waktu karena mereka berpindah-pindah sangat cepat. Mereka sholat tak tentu arah ka'bah. Inilah keterbatasanku dalam pencarian nafkahku. Bahkan antara aku & Sang Penciptaku...

Kamu tidak pernah tahu, saat pesawat panas karna AC error mereka juga kepanasan, bukan hanya kamu.. Jadi berhentilah menggerutu pada mereka...

kamu tidak pernah tahu, mereka hari ini sudah menjalani 6x flight yang delay dengan penumpang yang menggerutu dan tetap harus tersenyum. Senyumnyalah senjatanya...

Kamu tidak pernah tahu, macam-macam pnumpang yang naik di pesawat. Dari pejabat sampai tukang sol sepatu. Dari yangg diam, berisik sampai yangg jail sekalipun dia harus menegur dengan senyum & sopan...

Kamu tidak pernah tahu, berapa kali mereka digoda penumpang dalam sehari. Dari anak muda bau kencur sampai orang tua bau tanah. Dan mereka harus tetap berlaku ramah, menghindar dengan halus walau hasrat hati ingin melempar sepatu ke mukanya...

Kamu juga tidak tahu, mereka bisa mengatasi penyakit jantung, asma, dll, membantu persalinan, mengoperasikan emergency equipment, mengatasi teroris, menjinakkan bom, dll. Karena di pesawat cuma mereka yang bisa kalian andalkan, maka pelatihan extra diberikan pada mereka..

Kamu juga tidak tahu, mereka berdoa supaya semua lancar selama penerbangan, meraka juga bisa pulang dengan selamat...

Kadang kamu melihat mereka tersenyum sejak take-off sampai landing,
Dan kamu tidak tahu, jauh di dalam hatinya, mereka menangis rindu keluarga &
Memikirkan ayah bundanya yg smakin menua...

Kadang kamu melihat mereka dengan barang bermerek. Padahal mereka berbelanja karena berusaha melupakan segala rasa kangen untuk pulang ke rumah karena terhalang tugas..

Kadang kamu lihat mereka berjalan tergesa-gesa di pintu terminal. Yang kamu tidak tahu, mereka ingin harinya cepat berlalu, segera besok, dan hari selanjutnya, menjadikan sehari lebih dekat dengan cuti tahunan mereka. Ini melelahkan & menjemukan jauh dari keluarga...

Kadang kamu lihat mereka duduk di jump seat, ketika selesai service, mereka tidak juga memejamkan matanya. Kamu tidak tahu, mereka sangat mengantuk, sampai mereka bisa tidur tanpa harus memejamkan mata. Mereka menjalani flight pagi buta bahkan ayam pun belum berkokok. Atopun flight tengah malam barengan sama kuntilanak cari makan...

Kadang kamu protes karena tidak ada pilihan untuk makan siangmu. Kamu tidak pernah tahu, mereka pun ingin memenuhi keinginanmu, tapi mereka tidak mampu berbuat apa-apa. Karena tak semua ada di sini. Ini pesawat bukan hotel berbintang. Mereka front liner yang kena omelan kalian..

Kadang kamu minta mereka membawakan tentenganmu ke bagasi di atas tempat duduk. Kamu tidak tahu, mereka tidak diijinkan melakukanny. Di samping itu mereka cewek. Gimana kalau semua penumpang meminta hal yang sama? Maaf... Mereka pramugari bukan kuli.

Dan kamu tidak pernah tahu, mereka sangat berharap ada di posisi sepertimu. Bepergian dengan keluarga, Duduk di samping orang yang disayang. Duduk bersebelahan dengan kekasih untuk berangkat liburan. Naik pesawat untuk pulang mudik lebaran, natal dan sebagainya, karena mereka tak seberuntung kamu.

Ketika mereka melihat ke luar pesawat, mereka ingin apa yang terjadi di luar sana. Karena 70% waktunya di habiskan dalam burung besi itu.

Bukan hanya paras cantik ,smart & body bagus,salary tinggi. Breakfast di medan, lunch di Singapura, numpang pipis di Denpasar, dinner di Makassar dan tidur di Sydney. Ini tentang hati. Ini tentang social time yang terenggut. Ini tentang profesionalitas. Tersenyum atas nama profesionalitas. Mau tulus atau palsu bukan menu pokoknya.

vivanews

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites

 
Back to Top